Tuesday, May 24, 2011

Ga' mau STROKE? Kurangi Ngopi

PERSENTASI PENYEBAB PECAHNYA PEMBULUH DARAH
  • Kopi 10,6%
  • Olah raga berlebihan 7,9%
  • Buang ingus 5,4%
  • Seks 4,3%
  • Sulit buang air besar 3,6%
  • Minum soda 3,5%
  • Terkejut 2,7%
  • Marah 1,3%

Minuman Kopi ternyata berkait dengan kasus pecahnya pembuluh darah di otak dengan kemungkinan satu banding 10. Kopi dan seks serta membuang ingus dapat meningkatkan risiko stroke, menurut para peneliti Belanda. Penelitian terhadap 250 pasien dapat menemukan delapan faktor risiko yang terkait perdarahan di otak.
Semua faktor ini meningkatkan tekanan darah yang dapat menyebabkan pembuluh darah pecah, menurut penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Stroke. Asosiasi Stroke mengatakan penelitian lebih lanjut diperlukan untuk membuktikan pemicu pecahnya pembuluh darah ini.
Lebih dari 150.000 orang di Inggris mengalami stroke setiap tahun dan hampir 29.000 karena pendarahan di otak. Pendarahan dapat terjadi bila pembuluh darah yang melemah, pecah. Hal ini dapat menyebabkan kerusakan otak atau bahkan kematian. Penelitian di Universitas Pusat Medis di Utrect, Belanda meneliti 250 pasien selama tiga tahun untuk mempelajari penyebab pembuluh darah. 
Para peneliti menemukan bahwa kopi juga merupakan penyebab lebih dari 10% pecahnya pembuluh darah di otak. Orang yang minum kopi memiliki risiko 1,7 kali lebih besar. Sementara terkejut risikonya 23 kali lebih besar namun kasus yang terjadi hanya 2,7%.
Penelitian itu hanya memusatkan pada pemicu pecahnya pembuluh darah. Tingginya tekanan darah dapat memperlemah pembuluh darah dan hal itu dapat disebabkan karena kelebihan berat, merokok dan kurang olah raga.


Bagaimana kalau :

  • Tidak Ngopi
  • Olah raga teratur
  • Tidak buang ingus
  • No Seks
  • Buang air besar lancar-lancar aja
  • Tidak Minum soda
  • Tidak Mudah Terkejut
  • Tidak Mudah Marah
Kena Stroke juga ????? Pastinya dong. Kalo udah kena ya kena aja, ga pandang mau ngapain aja, ngga ngapain aja, tetep aja 'KENA DECH'.