Teman-teman kantor terutama yang cewek-cewek lagi demam sama serial Mahabharata yang lagi tayang di salah satu stasiun TV swasta itu. Tentu yang bikin serialnya digandrungi selain jalan ceritanya, juga wajah-wajah segar aktor pemerannya. Ciri-ciri demam aktor India itu gampang diketahui kok. Mulai dari hafal nama panjang dan nama panggilan pemeran-pemerannya, tablet dan smartphone mereka pada penuh dengan foto-foto para aktor. Ditambah lagi, setiap kali update status di soc-med pasti selalu bertema serial tersebut.
Setelah pasang status, mulai deh, statusnya diserbu komentator-komentator sehobi. Kalau sudah diskusi di dunia maya, waah…. sutradaranya aja bisa kalah ide kayaknya.
Sampai disini sepertinya semua aman-aman saja. Nah yang bikin rada gondok itu kalau di status FB mereka nama saya pun ikutan di-tag segala. Akhirnya terkesan saya juga jadi pengidola aktor-aktor India, padahal saya nonton serialnya saja bisa dihitung jari.
Nah dari sini akhirnya timbul ide kocak buat ngisengin kawan-kawan cewek saya ini.
Baru-baru ini beberapa teman cewek ramai-ramai mengomentari sebuah gambar kompilasi beberapa aktor serial tersebut di FB. Saya mulanya ikut nimbrung, tapi nimbrung buat jelek-jelekan idola mereka. Sengaja sih. Seperti yang sudah diduga teman-teman pun balik mem-bully saya. Kami pun sahut-sahutan di FB.
Puncaknya gambar dewa Wisnu yang mereka posting di kolom komentar, saya capture dan edit seadanya. Ditambah cita rasa lokal. Hehehe. Editannya kasar sih tapi lumayanlah buat seru-seruan.
Sumber: Gambar dari capture facebook pribadi
Sumber: Gambar dari capture facebook pribadi
Walhasil, photo editan saya bikin mereka jadi histeris karena tokoh idolanya dipermak sesadis itu.
***