BERITA PEMILU
Rumah Novela di Papua Dirusak
Rabu, 13 Agustus 2014 − 19:36 WIB
Prabowo-Hatta, (SINDOphoto).
JAKARTA - Kediaman Novela Nawipa seorang saksi pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa di Papua, dirusak oleh orang tak dikenal.
Hal itu diungkapkan adik kandung Calon Presiden (Capres) Prabowo Subianto, Hashim Djojohadikusumo. Selain itu, beberapa saksi pasangan Prabowo-Hatta dari wilayah Papua pun mendapatkan intimidasi.
"Tim Prabowo-Hatta sangat menyesalkan beberapa saksi kita di Papua telah mengalami intimidasi, bahkan rumah Novela, seorang saksi kita di Papua telah dirusak," ujar Hashim saat jumpa pers di Hotel Intercontinental Mid Plaza, Sudirman, Jakarta, Rabu (13/8/2014).
Menurut Hashim, peristiwa yang menimpa beberapa saksi pihaknya itu merupakan suatu hal yang biadab.
"Saya kira ini tidak boleh ditolerir, Tim Merah Putih minta polisi melacak dan mengusutnya," katanya.
(maf)
Bagikan artikel ini:
Berita Terkait
Di MK, Saksi Prabowo Curhat Terima Ancaman
MK Minta Kapolres Nabire Jamin Keamanan Saksi Prabowo
Hadapi Tim Prabowo, KPU Tampil Full Team
Pendukung Prabowo Komitmen Kawal Sidang MK
Agenda Sidang Sengketa Pilpres Hari Ini
Sidang DKPP Agendakan Pembuktian Legalitas Pembukaan Kotak Suara
Kirim Komentar
.
.