Film Source Code memiliki kemiripan dengan Back to the Future, sebuah serial tahun 80-an (belakangan diangkat ke layar lebar). kedua film bergenre fiksi ilmiah ini menggambarkan penggunaan teknologi tinggi untuk memindahkan manusia ke tempat dan waktu berbeda.
Sinopsis
Saat prajurit Kapten Colter Stevens (diperankan Jake Gyllenhaal) terbangun dalam tubuh seorang pria tak dikenal. Seorang perempuan memanggilnya dengan nama Sean, sementara Stevens tidak mengenal perempuan itu.
Ia bahkan tidak tahu siapa dan di mana dirinya saat itu. Belakangan baru disadari bahwa dirinya berada dalam realitas berbeda, ia sekarang adalah seorang prajurit dan merupakan bagian dari sebuah proyek eksperimental bernama Source Code.
Stevens menjadi bagian dari misi menemukan pengebom kereta di Chicago. Melakukan tugas yang belum pernah dilakukan sebelumnya. Ia harus menemukan bom serta pelakunya untuk dilaporkan pada Goodwin sebelum terjadi ledakan bom berikutnya.
Ia tahu bahwa dirinya menjadi bagian dari eksperimen pemerintah yang disebut dengan “Source Code”, sebuah program yang memungkinkannya untuk melintas ke identitas orang lain dalam waktu 8 menit sebelum hidup orang tersebut berakhir.
Dalam hitungan detik, ancaman yang lebih besar akan membunuh jutaan warga pusat kota Chicago, Colter mencoba membangun rangkaian peristiwa tersebut berulang-ulang, mengumpulkan petunjuk, sampai ia dapat memecahkan misteri dan mencegah ancaman berikutnya.
Film ini disutradarai Duncan Jones dan dibintangi Jake Gyllenhaal, Michelle Monaghan, Vera Farmiga, Jeffrey Wright serta Russell Peters.