Jakarta - Indonesia kalah oleh Saudi Arabia dalam pertandingan Pra Piala Asia. Meskipun demikian, Gubernur Jokowi tetap memandang optimis. Dia menganggap hasil ini sudah hasil maksimal.
"Meskipun kalah tapi saya kira semangat. Hanya memang karena baru disiapkan 5 hari oleh Pak Rahmad ya," ujar Jokowi usai menonton pertandingan di Gelora Bung Karno, Sabtu (23/3/2013) malam.
Menurut Jokowi, hasil pertandingan malam ini sudah bagus. Ia yakin jika persiapan lebih matang, hasilnya akan lebih baik.
"Kalau disiapkan 2 tahun akan beda," ucapnya.
Ia sangat yakin dengan potensi pemain sepak bola Indonesia. "Material pemainnya sangat bagus. Ini perlu persiapan aja," tambahnya.
Namun ia menyayangkan dengan sikap supporter yang melemparkan botol air mineral ke tribun maupun ke tengah lapangan. Saat pertandingan berlangsung, lemparan botol tersebut jatuh tidak jauh dari tempat Jokowi duduk.
"Seharusnya (supporter) ditunjukkam yang santun," sarannya.
Ketika ditanya soal prediksi skornya yang meleset, ia hanya tertawa. "Skornya tadi kan saya ngomong 2-1. Tapi ya ini terbalik. Hahaha," tandasnya sambil meninggalkan stadion.